dilihat
Bolaguru - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mewanti-wanti anak asuhnya untuk tidak meremehkan Sheffield United. Ia menilai The Blades bisa jadi lawan yang merepotkan bagi timnya.
Setelah libur hampir dua pekan, Manchester United akan beraksi kembali di ajang Premier League. Setan Merah dijadwalkan akan bertandang ke Bramall Lane untuk menghadapi Sheffield United di pekan kesembilan EPL 2023/2024.
Di atas kertas, MU jelas diunggulkan atas tuan rumah. Maklum, Sheffield United saat ini menjadi tim juru kunci EPL.
The Blades belum meraih satupun kemenangan di musim ini. Mereka hanya imbang satu kali dan kalah di tujuh pertandingan lainnya.
Bukan Lawan Mudah
Dalam konferensi persnya, Erik Ten Hag ogah menyepelekan Sheffield United meski sang lawan saat ini menjadi tim juru kunci.
Ia percaya The Blades bisa jadi lawan yang merepotkan bagi Setan Merah di pertandingan ini.
"Saya rasa tidak ada yang namanya pertandingan mudah di Premier League. Jika anda nonton saat mereka menghadapi Tottenham dan Man City, mereka hanya kalah tipis," ujar Ten Hag yang dikutip Manchester Evening News.
Berikan yang Terbaik
Ten Hag berharap timnya benar-benar menunjukkan performa yang apik di laga ini.
Ia ingin pasukan Setan Merah benar-benar memberikan performa terbaik mereka di laga ini karena ia tahu jika timnya tidak melakukan itu, mereka bisa kehilangan poin di laga krusial ini.
"Jika kami tidak memainkan permainan terbaik kami, maka kami bisa kalah di pertandingan ini. Kami memang menang di pertandingan tandang terakhir kami, namun kami hidup di masa kini dan kami harus bisa mengubah masa depan kami," imbuhnya.
"Kunjungi juga Sky99idn situs bola terlengkap".
Comments
2 comments
Setan Merah pasti Juara yuk bisa yukk
Tetap semangat MU