dilihat
Bolaguru - Bermain tandang, Real Madrid berhasil membungkam Getafe dengan skor 2-0 dalam laga tunda jornada 20 La Liga 2023/2024 yang digelar di Coliseum, Jumat (2/2/2024) dini hari WIB.
Joselu berandil besar atas kemenangan Los Blancos di markas Getafe berkat brace yang ia ciptakan, masing-masing satu gol di awal babak pertama dan satu gol lainnya di awal babak kedua.
Dengan kemenangan tersebut, Real Madrid kini memperoleh 55 poin dan berhasil menggusur Girona dari puncak klasemen La Liga. Sedangkan tuan rumah Getafe harus puas tertahan di peringkat 10 dengan koleksi 29 angka.
Jalannya Laga
El Real mencoba langsung tampil menyerang sejak awal laga. Alhasil, Joselu sukses membawa timnya unggul pada menit ke-14 melalui sundulan meneruskan crossing terukur dari Lucas Vazquez.
Dua puluh menit berselang, Federico Valverde nyaris menggandakan keunggulan Real Madrid pada menit ke-34. Namun, tendangannya masih melambung di atas mistar gawang. Skor 1-0 untuk Real Madrid bertahan hingga jeda babak pertama.
Memasuki interval kedua, Los Blancos masih dominan dan memegang kendali permainan. Joselu pun sukses mencetak brace alias gol keduanya pada menit ke-56, sekaligus membawa Real Madrid memimpin dua gol tanpa balas.
Dalam keadaan tertinggal dua gol, Getafe coba mengambil inisiatif serangan. Tuan rumah pun mulai menebar ancaman lewat aksi Borja Mayoral dan Mason Greenwood. Namun, upaya mereka tersebut gagal membuahkan gol.
Meski kedua tim terus saling menebar ancaman, tetap tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa waktu yang ada. Skor 2-0 untuk kemenangan Real Madrid pun bertahan hingga peluit panjang berbunyi.
Line Up Pemain
Getafe: David Soria; Damián Suarez, Domingos Duarte (Juanmi Latasa 46'), Omar Alderete, Gaston Alvarez; Jose Angel Carmona (Jordi Martin 46'), Djene (Diego Rico 46'), Luis Milla, Nemanja Maksimovic (Yellu Santiago 88'); Mason Greenwood, Borja Mayoral (Jaime Mata 88').
Pelatih: Jose Bordalas.
Real Madrid: Andriy Lunin; Lucas Vazquez, Antonio Rudiger (Eduardo Camavinga 46'), Nacho, Ferland Mendy; Federico Valverde, Aurelien Tchouameni, Luka Modric; Jude Bellingham (Dani Carvajal 88'); Joselu (Brahim Diaz 88'), Vinicius Junior (Rodrygo 46').
Pelatih: Carlo Ancelotti.
"Kunjungi juga Sky99 situs bola terlengkap".
Comments
0 comment