sky99idn
Harry Kane Tidak Tertarik Gabung Ke PSG
Harry Kane Tidak Tertarik Gabung Ke PSG

id.bolaguru.com - Bomber Tottenham Harry Kane dikabarkan sama sekali tidak tertarik untuk pindah ke Prancis demi membela PSG.

Sekarang ini masa depan Kane masih abu-abu. Ia belum menunjukkan niatan untuk memperpanjang kontraknya di Tottenham.

Padahal kontraknya itu berakhir pada penghujung musim 2023/2024 nanti. Kane pun belakangan ini makin sering dikaitkan dengan klub lain.

Namun Tottenham ngotot tak mau melepasnya. Mereka hanya bersedia berpisah dengan Kane jika dibayar 100 juta pounds.

 

Bayern Pepet Kane

Bayern Munchen kini menjadi tim yang disebut sangat berniat mendatangkan Harry Kane. Mereka pun sudah membujuk Tottenham untuk melepas Kane.

Mereka sudah melepas penawaran perdana pada Spurs. Jumlahnya sekitar 70 juta euro dan langsung ditolak.

Bayern pun sudah melepas penawaran kedua. Nominalnya 80 juta euro, tapi usaha mereka masih belum membuahkan hasil.

 

PSG Ikut Perburuan dan Ditolak

Kini ada kabar bahwa PSG ikut terjun dalam perburuan Harry Kane. Mereka dilaporkan siap melakukan segala cara agar bisa merekrutnya dari Tottenham.

PSG memang bisa melakukan hampir segalanya. Sebab uang tak jadi masalah bagi mereka.

Namun PSG dikabarkan harus gigit jari. Pasalnya, Kane sama sekali tak tertarik untuk pindah ke Paris.

Rumor ini berasal dari laporan The Telegraph. Namun tak disebut di mana Kane ingin bermain musim depan.

 

Usaha Spurs Pertahankan Kane

Tottenham sendiri berusaha sekuat tenaga untuk bisa mempertahankan Harry Kane. Mereka bahkan siap memberikannya gaji selangit.

Kabarnya Spurs siap menggaji Kane sebesar 400 ribu pounds per pekan jika ia mau teken kontrak baru di Tottenham Hotspur Stadium. Godaan Tottenham tak berhenti di situ.

Spurs siap memberikan bonus juga pada Kane. Mereka berjanji akan memberikannya karier baru pasca pensiun di klub London tersebut.

REAKSI ANDA?

Comments

https://bolaguru.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Percakapan Facebook