dilihat
Bolaguru - Daftar peminat Ollie Watkins di Januari 2024 semakin bertambah panjang. Raksasa Serie A, AC Milan dilaporkan kini berminat pada striker Aston Villa tersebut.
Tiga tahun terakhir, Watkins memang punya reputasi yang bagus di Inggris. Ia produktif mencetak gol bagi Aston Villa sehingga ia mulai rutin dipanggil ke timnas Inggris.
Ketajaman striker 27 tahun itu menarik perhatian tim-tim top Inggris. Arsenal dan Chelsea dilaporkan berminat memboyong sang striker di bursa transfer musim dingin nanti.
Dilansir Rai Sport, ada peminat baru untuk jasa Watkins. AC Milan dikabarkan tertarik untuk memboyong sang striker ke San Siro.
Butuh Tambahan Tenaga
Menurut laporan tersebut, AC Milan saat ini butuh tambahan tenaga di lini serang mereka.
Pasalnya Olivier Giroud, mesin gol utama mereka usianya sudah menua. Sementara dua rekrutan baru mereka, Luka Jovic dan Noah Okafor masih belum tampil maksimal di lini serang Milan.
Situasi ini membuat Stefano Pioli berminat mencari striker baru dan Watkins dikabarkan menarik perhatian sang pelatih.
Terus Dipantau
Laporan tersebut mengklaim bahwa AC Milan saat ini mulai bergerak untuk mendapatkan jasa Watkins.
Mereka dikabarkan mulai memantau perkembangan sang striker secara intens. Mereka ingin melihat apakah Watkins mampu tampil konsisten.
Jika sang striker memenuhi ekspektasi Milan, maka mereka akan mencoba merekrutnya di musim dingin nanti.
"Kunjungi juga Sky99idn situs bola terlengkap".
Comments
1 comment
Ollie watkins mantap tuh cocok jadi striker AC milan