Bolaguru - Wonderkid milik PSG, Warren Zaire-Emery, dikabarkan masuk pantauan klub sultan Premier League, Manchester City.
Warren adalah pemain hasil binaan akademi PSG. Ia mulai dipromosikan ke skuad utama klub Paris tersebut pada tahun 2022 lalu.
Warren menjadi pemain termuda yang memulai kariernya bersama PSG. Ia masih berusia 16 tahun, empat bulan, dan 29 hari ketika menjalani debutnya dengan klub tersebut pada kompetisi Ligue 1 musim 2022/2023 lalu melawan Clermont.
Ia kemudian menjadi pencetak gol termuda dalam sejarah PSG. Ia berusia 16 tahun, 10 bulan, dan 25 hari ketika sukses menjebol gawang Monpellier pada 1 Februari lalu. Sekarang ia makin dipercaya untuk mengawal lini tengah tim asuhan Luis Enrique tersebut pasca kepergian Marco Verratti.
Diminati Man City
Musim 2023/2024 ini, Warren Zaire-Emery terus menunjukkan performa yang makin ciamik. Ia sudah mencatatkan lima assist dari 11 laga bersama PSG.
Penampilan Warren itu akhirnya disebut menarik perhatian Manchester City. Klub sultan Premier League itu dilaporkan tertarik untuk memboyngnya ke Etihad Stadium, mungkin pada Januari 2024 nanti.
Rumor ini dimunculkan oleh Sport Zone. Media itu menambahkan, Bayern Munchen juga tertarik untuk memboyong Warren.
Akan tetapi City maupun Bayern mungkin akan dipaksa gigit jari. Pasalnya Warren disebut telah mencapai kesepakatan dengan PSG untuk meneken kontrak baru di Parc des Princes.
Namun sekarang masih belum ada hitam di atas putih. Sebab ada beberapa hal kecil yang harus didiskusikan lebih lanjut.
Masa depan Kalvin Phillips
Manchester City musim panas kemarin berpisah dengan Ilkay Gundogan. Namun mereka sudah berhasil mendatangkan penggantinya.
Mereka sukses merekrut Mateo Kovacic. City juga mendatangkan Matheus Nunes.
City disebut akan melepas satu gelandangnya lagi, kemungkinan pada Januari 2024 nanti. Gelandang yang dimaksud adalah Kalvin Phillips.
Sejak dibeli dari Leeds, Kalvin tak terlalu sering bermain. Selain karena masalah cedera, ia kesulitan bersaing melawan Rodri.
"Kunjungi juga Sky99 situs bola terlengkap".