Kata Shin Tae-yong soal Peluang Bawa Pemain Abroad Timnas Indonesia ke Piala AFF 2024

Shin Taeyong Bicara soal Peluang Bawa Pemain Abroad Timnas Indonesia ke Piala AFF 2024 - Sepakbola Dunia - okezone bola

JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, buka suara soal peluang pemain abroad main di Piala AFF 2024. Dia pun mengirim isyarat tak akan membawa pemain abroad atau yang berkarier di luar negeri ke Piala AFF 2024 karena sulit dilakukan.

Pasalnya, Piala AFF 2024 bukan bagian dari FIFA Matchday. Shin Tae-yong pun mengungkapkan akan membawa para pemain muda di turnamen itu. Skuad Garuda akan diisi oleh pemain-pemain yang berusia 22 tahun.

"Seperti yang pernah tahu, ini bukan periode FIFA matchday. Dan bukan juga turnamen yang diresmikan FIFA," kata Shin Tae-yong kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia dalam acara Tur Trofi Piala AFF 2024 di FX Sudirman Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

"Jadi, kemungkinan sulit untuk panggil pemain-pemain luar (abroad). Ya, mungkin salah satu alasan kenapa kita nggak bisa bawa timnas senior," tambahnya.

BACA JUGA: Shin Tae-yong Pastikan Pakai Skuad Timnas Indonesia U-22 di Piala AFF 2024, Targetkan Tembus Final!

Walau begitu, Shin Tae-yong tetap menargetkan hasil terbaik di turnamen tersebut. Pelatih berusia 54 tahun itu menginginkan, Skuad Garuda tembus partai pamungkas Piala AFF 2024.

"Tetapi, saya akan berusaha semaksimal mungkin dan saya berharap kita bisa datang sampai ke final dan kemampuan kita ya segitunya juga sudah berkembang juga sampai sekarang. Jadi jujur ya saya berharap bisa masuk final Piala AFF," ucap Shin Tae-yong.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Ya, Timnas Indonesia sendiri akan kembali berkompetisi di Piala AFF atau sekarang dikenal dengan ASEAN Mitsubishi Electric Championship Cup. Turnamen itu akan dihelat dengan format kandang-tandang pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.

Skuad Garuda akan tergabung bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos di Grup B. Sedangkan, Grup A akan diisi oleh Thailand, Malaysia, Singapura, Kamboja, dan Timor Leste.

Kini, skuad Garuda sendiri sejatinya kerap diisi oleh banyak pemain abroad. Di antaranya, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Maarten Paes, Mees Hilgers, Sandy Walsh, hingga Jordi Amat.

Para pemain di atas pun langganan dipanggil Shin Tae-yong membela Timnas Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Di ajang itu, skuad Garuda masih terus berlaga hingga kini sudah mencapai babak ketiga.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Berita Lainnya

© 2007 - 2024 Okezone.com,

All Rights Reserved

https://bola.okezone.com/read/2024/11/02/51/3081542/kata-shin-tae-yong-soal-peluang-bawa-pemain-abroad-timnas-indonesia-ke-piala-aff-2024